Sunday, January 27, 2008

Merpati dukung biro wisata

JAKARTA: PT Merpati Nusantara Airlines mendukung upaya biro perjalanan maupun industri pariwisata lainnya untuk mengemas paket wisata ke berbagai daerah berkaitan dengan program Visit Indonesia 2008.

"Sejauh ini belum ada permintaan khusus dari asosiasi pariwisata seperti Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia, Association of the Indonesian Tours & Travel Agencies dan organisasi terkait untuk mengemas paket khusus sepanjang tahun ini. Pada prinsipnya kami siap bantu dengan harga yang kompetitif," ujar Presdir PT Merpati Nusantara Airlines Hotasi Nababan, akhir pekan lalu.

Di tempat terpisah, Menbudpar Jero Wacik mengatakan peranan swasta dalam pengembangan wisata khususnya bahari akan menjadikannya magnet dalam menyerap kunjungan wisman di saat Indonesia tengah menyelenggarakan Visit Indonesia 2008.

"Bagaimana tidak menjadi magnet yang kuat karena Indonesia memiliki 17.589 pulau dan keindahan bawah laut di pusat segitiga karang dunia ada di Wakatobi di Indonesia. Kita hanya kurang duit untuk mempromosikannya ke mancanegara," ujarnya.



http://web.bisnis.com/edisi-cetak/edisi-harian/jasa-transportasi/1id40787.html

No comments: